28 Desember, 2010

Teruntuk Calon Suamiku

Tulisan ini di kirim oleh Fsi Al-kautsar Unj ke messages facebook saya.
Saya tertegun ketika membacanya. Oleh karena itu saya mencoba untuk sharing dengan teman-teman semua..

WAHAI CALON SUAMIKU
Ketahuilah…

Sesungguhnya tidaklah aku ingin menikah melainkan karena aku tidak ingin mati dalam keadaan agamaku ini hanya setengah.

dan tidaklah aku ingin menjadi orang yang menikah melainkan karena aku meyakini janji Allah bagi orang yang menikah itu benar adanya.

Tahukah kau bahwa setiap hubungan suami isteri yang halal itu adalah sedekah yang dapat mendatangkan pahala?!

Tahukah kau bahwa hanya dengan merengkuh tangan isteri maka berguguranlah dari jari jemari dosa-dosa?!

dan tahukah kau bahwa bila seorang isteri meninggal dunia sementara suaminya dalam keadaan ridha padanya maka ia akan masuk surga?!

dan bila semasa hidup dia taat kepada Allah dan taat pula kepada suaminya maka ia boleh memasukinya dari pintu mana pun yang ia suka?!

Duhai, calon suamiku…

Tidak lah aku ingin menjadi seorang isteri melainkan karena janji Alloh yang satu ini.

Karena sesungguhnya aku takut mengetahui bahwa penghuni neraka itu kebanyakan wanita.

dan hanya kepada Allah aku berharap perlindunganNya dan petunjuk-Nya di manapun aku berada.

Wahai calon suamiku…

Yelah ditakdirkan Allah bahwa akhirnya engkau memilihku.

Semoga inilah perlindungan dan petunjuk yang Dia berikan agar aku bisa mendapatkan kebenaran janji Allah itu…

Namun, wahai calon suamiku,aku ingin kau menyadari bahwa aku bukanlah makhluk yang sempurna seperti juga dirimu.

Maka mengertilah bahwa setelah kita menikah nanti akan banyak hal baru yang akan sama-sama kita ketahui

Insya Allah, akan kujaga apa yang harus kujaga darimu,

dan kuharap kau pun menjaga apa yang harus kau jaga dariku.

Bila kau menemukan ketidaksukaanmu padaku karena kekuranganku

Maka bersabarlah, calon suamiku…

Karena kadang-kadang pada sesuatu yang tidak kau sukai, Alloh menjadikan kebaikan padanya.

Temukanlah kelebihan yang kau sukai dari diriku,

Bukankah kau memiliki alasan mengapa kau ingin menikahiku?!

Tetapi, wahai calon suamiku…

Bila ketidaksukaan yang kau temukan itu adalah karena kesalahanku,
maka nasehatilah aku, pisahkanlah tempat tidurku dan pukullah aku bila akhirnya aku meninggalkan kewajibanku.

Namun janganlah kau bermaksud menyakitiku hingga membahayakan hidupku karena aku adalah bagian dari dirimu.

Janganlah kau luruskan kebengkokanku, karena aku bisa patah

Tetapi berhati-hatilah terhadapku, karena aku bagaikan gelas kaca

Ingatlah bahwa manusia yang baik adalah yang baik pada keluarganya,

dan lelaki yang baik adalah yang baik pada isterinya.

dan cukuplah engkau menjadikan aku seseorang yang patuh kepadamu dengan menjadi seseorang yang pantas aku patuhi.

Sehingga aku mempunyai alasan mengapa aku harus berhias setiap hari,

dan mengapa aku harus menjaga diriku, kehormatan dan juga hartamu saat kau tidak ada di sisi…

Jadikanlah aku sebaik-baik perhiasan duniamu, hartamu yang paling berharga …
*********

1. Hadits Riwayat Al-Hakim, artinya: Barangsiapa menikah, maka dia telah menguasai separuh agamanya, karena itu hendaklah ia bertakwa kepada Allah dalam memelihara yang separuhnya lagi.
2. Hadits Riwayat Muslim, artinya: dan kalian jima’ dengan isteri pun sedekah. Bukankah bila syahwat disalurkan pada tempat yang haram maka akan mendapatkan dosa? Maka demikian pula bila disalurkan pada tempat yang halal, maka akan mendapatkan pahala.
3. Riwayat Maisarah, artinya: Sungguh, ketika suami isteri saling memperhatikan, maka Allah memperhatikan keduanya dengan penuh rahmat. Manakala suami merengkuh telapak tangan isteri (meremas-remasnya), berguguranlah dosa-dosa keduanya dari sela-sela jari-jemari.
4. Hadits Riwayat Ibnu Majah, artinya: Siapapun wanita yang meninggal dunia sedang suaminya meridhainya maka dia akan masuk surga.
5. Hadits Riwayat Ath Thabrani, artinya: jika seorang wanita mengerjakan shalat 5 waktu, berpuasa satu bulan penuh (Ramadhan), dan mentaati suaminya, maka hendaklah ia memasuki dari pintu surga manapun yang dia kehendaki.
6. Hadits Riwayat Bukhari, artinya: Telah diperlihatkan api naar kepadaku, kulihat mayoritas penghuninya adalah kaum wanita.
7. (a) Hadits Ibnu Abi Syaibah, artinya: Di antara manusia yang paling rendah derajatnya di sisi Allah padahari kiamat adalah seorang suami yang jima’ dengan isterinya lalu menyebarkan rahasianya. (b) Hadits At Tirmidzi, artinya: dan hak kalian (suami) atas mereka (isteri) adalah mereka tidak mengajak orang yang kalian benci untuk mendatangi tempat tidur kalian serta tidak mengizinkan orang yang kalian benci memasuki rumah kalian
8. An Nisa’: 19, artinya: Dan bila kamu tidak menyukai mereka, (maka bersabarlah) karena mungkin kamu tidak menyukai sesuatu, padahal Allah menjadikan padanya kebaikan yang banyak.
9. Hadits Riwayat Bukhari, artinya: Seorang wanita dinikahi karena empat perkara, karena hartanya, keturunanannya,, kecantikannya, dan agamanya. Maka pilihlah wanita yang taat beragama niscaya kamu akan beruntung.
10. An Nisa’: 34, artinya: Wanita-wanita yang kamu khawatirkan nusyuznya (meninggalkan kewajiban sebagi isteri), maka nasehatilah, pisahkanlah mereka di tempat tidur mereka, dan pukullah mereka. Kemudian jika mereka menta’atimu, maka janganlah kamu mencari-cari jalan untuk menyusahkannya.
11. (a) Al-Hujurat: 10, artinya : Sesungguhnya orang-orang mukmin adalah bersaudara” (b) Hadits Riwayat: artinya : Perumpamaan kaum muslimin dalam cinta kasih, dan lemah lembut serta saling menyayangi antara mereka seperti satu jasad (tubuh) apabila satu anggotanya merasa sakit, maka seluruh jasadnya ikut merasa sakit.
12. Hadits Riwayat Bukhari, artinya: Bersikap baiklah terhadap wanita. Karena mereka itu diciptakan dari tulang rusuk. Dan bagian yang paling bengkok dari tulang rusuk adalah yang paling atas. Kalau kamu berusaha meluruskannya, maka ia akan patah.
13. Hadits Riwayat Bukhari, artinya: Wahai Anjasyah, perlahanlah, sebab bawaanmu adalah gelas-gelas kaca.
14. (a) Hadits Riwayat At Tirmidzi dan Ibnu Majah, artinya: sebaik2 kalian adalah yang baik kepada keluarganya. (b) Hadits Riwayat Imam Hakim: artinya: sebaik-baik kalian adalah yang baik kepada isterinya
15. Hadits Riwayat Ahmad, artinya: Apakah kalian mau saya beritahu tentang simpanan seseorang yang paling berharga? Yaitu wanita sholihah yang suaminya menjadi bahagia bila memandangnya, bila diperintah segera dipenuhi, dan bila suaminya tidak ada dia menjaga kehormatannya.
16. Hadits Riwayat Muslim, artinya: Dunia adalah perhiasan, dan sebaik-baik perhiasan dunia adalah wanita sholihah.

Katak Kecil

Beberapa waktu lalu, tepatnya hari Minggu tanggal 19 Desember 2010, setelah selesai mewawancarai kader-kader kami, saya dan si ketua umum berjalan dari koridor kelas menuju masjid kampus.
Dalam perjalanan itu terjadi lah percakapan antara saya dan si ketua umum.
Ketum    : Pernah denger cerita tentang katak ga?
Saya      : Katak?? (sejenak berfikir) hmmm,, ga pernah.. Emank gimana ceritanya??
Ketum   : Jadi ceritanya begini,, suatu hari ada perlombaan melompat setinggi-tingginya untuk katak-katak yang masih kecil. Siapa yang bisa melompat ke tempat yang paling tinggi, maka dialah pemenangnya. Tapi sayangnya, katak-katak dewasa gak percaya sama kemampuan katak-katak kecil itu sehingga mereka (katak dewasa) memberikan komentar-komentar yang buruk (Ah, kalian kan masih kecil,, mana mungkin kalian bisa. Udah pasti ga bisalah). Komentar buruk terus-terusan di lontarkan oleh katak-katak dewasa. Bahkan satu persatu peserta mundur karena mereka tidak yakin bisa melakukannya.
Saya      : Terus?? Mundur semua donk pesertanya??
Ketum  : Ga semua lho.. Ternyata ada satu katak yang menjadi pemenangnya. Dia mampu melompat ke tempat yang paling tinggi.
Saya      : Wuiihh hebat.. Tapi koq bisa ya??
Ketum   : Hmm,, setelah diselidiki, ternyata katak itu tuli. Dia gak denger semua omongan-omongan katak dewasa yang menjatuhkan mental peserta lainnya sehingga mereka mundur.
Saya      : Oooh,, begitu toh.. 
Ketum   : Iya, nah pelajaran apa yang bisa diambil?
Saya      : Hmm,, jangan terlalu mendengarkan apa kata orang.
Ketum  : Betul itu! Sebenernya nih ya,, apa yang orang lain katakan tentang diri kita, lama-lama akan menjadi kenyataan. Saat orang-orang mengatakan "kamu tidak mampu!" maka kamu benar-benar tidak akan mampu melakukannya. Namun seringkali kita tidak menyadari itu semua.
Saya      : Bener banget. Kita seharusnya menyaring dengan benar mana perkataan orang yang ingin membangkitkan kita dan mana perkataan orang yang ingin menjatuhkan kita.
Ketum   : Setuju..
Saya      : Ok deh, makasih atas ceritanya ya..


#kira-kira seperti itulah percakapan yang terjadi antara saya dan si ketum.

14 Desember, 2010

CINTA

 

Orang yang tak pernah menderita
karena cinta, sesungguhnya tak pernah
mengenal cinta.

Jika rasa itu tak pernah melukai,
......pasti itu bukan cinta.

Cinta membuka yang selama ini tertutup,
menyadarkan yang belum pernah disadari,
mencemerlangkan yang tak terlihat,
dan memuliakan yang tak terhargai.

Cinta melambungkan harapan ke langit.

Tapi, jika ia dikecewakan,

Cinta menyayat hati sampai ke dasarnya.
 
--Mario Teguh--

13 Desember, 2010

Mom,, Dad,,

Mother and father...

Beliau adalah sosok yang hebat...

Beliau sangat menyayangi aku dan kakakku,,

Omelannya bukanlah pertanda bahwa beliau benci padaku dan kakakku,, tapi karena beliau sayang sama kami berdua..

Semakin hari, usianya telah membuatnya semakin menua..

Seringkali terbesit ketakutan akan hal-hal yang tak kuinginkan tentang mereka..

Namun cepat-cepat aku segera mengingat Allah dan berdoa semoga itu tidak terjadi.

Aku sangat menyayangi mereka..

Mereka adalah alasan yang membuat aku tetap bertahan dalam menghadapi persoalan hidup..

Mereka yang menjadi motivasiku dalam mewujudkan impian-impianku...

Di kala diri ini merasa malas untuk belajar,, kerja keras yang sudah mereka lakukanlah yang membuat aku berusaha mengalahkan rasa malas itu.

Mereka.... Mereka adalah segalanya...

Aku sayang mereka.. 

02 Oktober, 2010

Mencintai atau Dicintai..???

Setiap orang pasti menginginkan kebahagiaan bersama pasangannya. Dan kebahagiaan itu akan benar-benar terasa ketika keduanya saling mencintai. Namun, jika anda dipaksa harus memilih antara DICINTAI dengan MENCINTAI, mana yang akan anda pilih...??
Kalo saya pribadi, saya lebih memilih untuk mencintai daripada dicintai. Mengapa?? Karena ketika kita mencintai seseorang maka kita akan merasa bahagia saat bertemu dengannya, berada didekatnya, ngobrol dengannya, sms kita dibalas olehnya, nerima telpon dari dia, dan masih banyak lagi. Banyak hal-hal kecil yang mungkin menurut orang lain hanyalah hal sepele, namun bagi kita yang mencintai seseorang menganggap bahwa itu adalah hal yang membahagiakan dan begitu berharga. Walau terkadang tak bisa dipungkiri bahwa dia juga pernah bahkan sering membuat kita mengeluarkan air mata. Namun hati kita begitu mudah untuk memaafkannya.
Berbeda dengan dicintai. Ketika kita dicintai oleh seseorang, maka kita belum tentu merasakan kebahagiaan saat kita bertemu dengan orang yang mencintai kita. Memang terkadang, kita merasa terlindungi ketika dicintai oleh seseorang. Namun perlindungan yang terlalu berlebihan itu malah membuat kita merasa terkekang sehingga menjadi risih saat berada didekatnya. Atau mungkin kita terpaksa menerima cintanya hanya karena rasa kasihan dan rasa terima kasih atas kebaikannya itu.
Mencintai dan dicintai bukanlah suatu pilihan. Tapi jika itu memang terjadi dalam hidup anda,, cobalah untuk ikhlas menjalaninya. Bagi yang memilih mencintai, berusahalah untuk membuatnya mencintaimu dan kamu harus sabar untuk itu. Seperti lagunya dewa..
Aku bisa membuatmu jatuh cinta kepadaku meski kau tak cinta kepadaku. Beri sedikit waktu biar cinta datang karena telah terbiasa.  ^__^
Sedangkan bagi yang dicintai, cobalah perlahan-lahan untuk menerima cintanya. Jangan sampai bersikap semena-mena terhadap orang yang mencintai kita karena kelak saat ia benar-benar pergi dari hidup kita, penyesalanlah yang akan datang dalam hidup kita.


23 September, 2010

Kisah sepotong kue

Seorang wanita sedang menunggu di bandara suatu malam. Masih ada beberapa jam sebelum jadwal terbangnya tiba.
Untuk membuang waktu,ia membeli buku dan sekantong kue di toko bandara, lalu menemukan tempat untuk duduk. Sambil duduk wanita itu membaca buku yang baru saja dibelinya. Dalam keasyikannya , ia melihat lelaki disebelahnya dengan begitu berani mengambil satu atau dua dari kue yang berada diantara mereka. Wanita tersebut mencoba mengabaikan agar tidak terjadi keributan. Ia membaca, mengunyah kue dan melihat jam. Sementara si Pencuri Kue yang pemberani menghabiskan persediaannya. Ia semakin kesal sementara menit-menit berlalu.
Wanita itupun sempat berpikir: “Kalau aku bukan orang baik sudah kutonjok dia!?.
Setiap ia mengambil satu kue, Si lelaki juga mengambil satu. Ketika hanya satu kue tersisa, ia bertanya-tanya apa yang akan dilakukan lelaki itu. Dengan senyum tawa di wajahnya dan tawa gugup, Si lelaki mengambil kue terakhir dan membaginya dua.
Si lelaki menawarkan separo miliknya sementara ia makan yang separonya lagi. Si wanita pun merebut kue itu dan berpikir : ?Ya ampun orang ini berani sekali, dan ia juga kasar malah ia tidak kelihatan berterima kasih?.
Belum pernah rasanya ia begitu kesal. Ia menghela napas lega saat penerbangannya diumumkan.
Ia mengumpulkan barang miliknya dan menuju pintu gerbang. Menolak untuk menoleh pada si “Pencuri tak tahu terima kasih”. Ia naik pesawat dan duduk di kursinya, lalu mencari bukunya, yang hampir selesai dibacanya. Saat ia merogoh tasnya, ia menahan nafas dengan kaget.
Disitu ada kantong kuenya, di depan matanya !!!
Koq milikku ada disini erangnya dengan patah hati.
Jadi kue tadi adalah milik lelaki itu dan ia mencoba berbagi. Terlambat untuk minta maaf, ia tersandar sedih. Bahwa sesungguhnya dialah yang kasar, tak tahu terima kasih.
Dan dialah pencuri kue itu !
Dalam hidup ini kisah pencuri kue seperti tadi sering terjadi.
Kita sering berprasangka dan melihat orang lain dengan kacamata kita sendiri serta tak jarang kita berprasangka buruk terhadapnya.

Semoga kisah ini dapat menjadi renungan untuk kita semua.  ^_^

22 September, 2010

Kisah seorang anak lelaki

Pernah ada anak lelaki dengan watak buruk. Ayahnya memberi ia sekantung penuh paku dan menyuruh memaku satu batang paku dipekarangan setiap kali dia kehilangan kesabarannya atau berselisih paham dengan orang lain.
Hari pertama dia memaku 37 batang paku di pagar. Pada minggu-minggu berikutnya dia memilih untuk menahan diri, dan jumlah paku yang dipakainya berkurang dari hari ke hari. Dia mendapatkan lebih gampang menahan diri daripada memaku di pagar. Akhirnya tiba hari ketika ia tidak perlu lagi memaku sebatang paku pun dan dengan gembira disampaikannya hal itu kepada ayahnya. Kemudian ayahnya menyuruhnya mencabut sebatang paku dari pagar setiap hari bila dia berhasil menahan diri / bersabar. Hari-hari berlalu dan akhirnya tiba harinya dia bisa menyampaikan kepada ayahnya bahwa semua paku sudah tercabut dari pagar. Sang ayah membawa anaknya ke pagar dan berkata: "Anakku, kamu sudah berlaku baik. Tetapi coba lihat betapa banyak lubang yang ada di pagar."
Pagar ini tidak akan kembali seperti semula. Kalau kamu berselisih paham atau bertengkar dengan orang lain, hal itu selalu meninggalkan luka seperti pada pagar. Tak peduli berapa kali meminta maaf atau menyesal, luka itu akan tetap ada. 
Semoga cerita ini bisa jadi renungan untuk kita dalam bertindak.  ^_^

17 September, 2010

Ayo kita menangis

Menangis.. Pasti diantara kita sudah pernah melakukannya. Tidak hanya perempuan, tetapi lelaki pun pernah menangis (bohong kalo ada yang bilang belum pernah menangis). Menangis itu bukan berarti cengeng atau lemah lho.. Memang masalah tidak bisa selesai hanya dengan menangis. Namun setidaknya menangis itu bisa mengurangi sedikit beban masalah yang sedang dihadapi.

Nah sekarang yang jadi renungan buat diri sendiri yaitu, seberapa sering sih kita menangis?? Lalu air mata kita itu buat nangisin siapa aja?? Pacar?? Haduuuuhhh udah gak zaman deh nangis gara-gara pacar. ^_^
Atau buat film-film drama yang kisahnya sangat-sangat menyedihkan?? Atau mungkin untuk hal-hal mengharukan yang terjadi disekitar kita??

Lha terus kapan donk nangis karena Allah nya?? Menangis saat meminta ampunan sama Allah..?? Menangis saat teringat sama semua dosa yang udah terlanjur dilakukan?? (jawabannya ada dalam hati masing-masing)

Hmm.. sebenernya orang yang menangis karena Allah itu tidak akan disentuh api neraka. 
Rosulullah bersabda: 
”Ada dua mata yang tidak akan tersentuh api neraka, yaitu mata yang menangis karena takut kepada Allah dan mata yang berjaga dalam perang fii sabilillah” (HR Turmudzi no. 163)
Lalu bagaimana dengan nabi? Apakah nabi tidak pernah menangis? Bukankah ia telah dijamin masuk surga sehingga tidak perlu lagi menangis? Telah diriwayatkan dari Abdullah bin As-Syikhr ia berkata:  
“aku pernah datang kepada nabi, ketika itu aku temui beliau tengah sholat dan aku mendengar suara tangisnya bagai gemuruh air dalam periuk yang mendidih menggelegak”(HR. Abu Dawud)
Rosulullah pernah memberi nasehat dengan teramat menyentuh hati, sehingga hati para sahabat bergetar, nafas-nafas mereka bersenggukan, tak kuasa membendung air mata di saat mendengarnya: “aku nasehatkan kepada kalian agar selalu bertaqwa, mendengar serta taat”, sehingga salah satu dari mereka berkata: Ya rosul, ini seolah-olah nasehat perpisahan antara kami dan engkau (HR Abu Dawud: 4607).

Diriwayatkan dari Abu Dzar bahwa Rosulullah bersabda: 
“Sesungguhnya aku melihat sesuatu yang tak bisa kalian lihat, mendengar apa yang tak kalian dengar, yaitu langit telah retak dan sudah semestinya langit berderak. Di sana tiada suatu tempat untuk empat jemari kecuali telah ada malaikat yang menyungkurkan dahinya bersujud kepada Allah. Seandainya kalian mengetahui apa yang aku ketahui niscaya kalian pasti sedikit tertawa dan banyak menangis. Kalian juga tidak akan bersenang-senang dengan istri di tempat tidur, kalian tentu akan keluar ke jalan-jalan untuk memohon perlindungan kepada Allah” lalu mata Abu Dzar pun berlinangan tangis dan berkata: “demi Allah, seandainya bisa, lebih baik aku menjadi pohon saja yang diambil daunnya”(HR Tirmidzi: 2312).

Gimana penjelasan diatas?? Tergugah gak hatinya untuk menangis karena Allah?? 
Mulai sekarang, yuuuk kita perbanyak menangis karena Allah.. ^_^

"Berusahalah menangis semata-mata karena-Nya, sebab di sana ada kebahagiaan"

08 September, 2010

Happy iedul fitri

Waktu cepat sekali berlalu hingga tak terasa lusa adalah hari raya Idul Fitri. Perasaan baru beberapa waktu lalu saya ketemu Idul Fitri. Eh tapi besok lusa udah ketemu lagi. Subhanallah.. Walau sebenernya saya akan sangat-sangat merindukan Ramadhan. Karena disaat bulan Ramadhan banyak hal-hal yang jarang sekali terjadi dibulan lainnya. Misalnya saja banyak acara-acara televisi yang berisi tentang Islam dan ceramah dari para Ustadz, ada kultum sebelum adzan magrib, ada film Para Pencari Tuhan sehingga membuat rohani tidak terlalu kering. Terus juga mesjid ataupun mushola yang biasanya sepi bahkan jarang ada yang berkunjung tapi pas bulan Ramadhan pasti ada aja yang mengunjunginya. Selain itu banyak yang melantunkan shalawat dan lagu-lagu islami serta para wanita pun berpakaian jadi lebih sopan dan menutup auratnya. Wah,, bener-bener tentram deh rasanya. hhehe..
Tapi suasana seperti itulah yang mungkin jarang ditemui setelah bulan Ramadhan. Yaah mau gimana lagi. Memang sudah begitu keadaannya. Yang penting kita berusaha agar selepas bulan Ramadhan ini iman dan takwa kita kepada Allah Swt akan semakin bertambah. Walaupun sebenarnya Allah lah yang mampu membolak-balikkan hati manusia dan semoga Allah melakukan itu pada kita untuk senantiasa dekat denganNYa. Amin..

Nah disini saya juga sekalian ingin minta maaf kepada para pembaca dan pengunjung blog saya. Barangkali ada kata-kata yang salah atau membuat anda tersinggung. Yaah saya ini cuma manusia biasa yang gak pernah luput dari khilaf dan dosa. Jadi sekali lagi saya mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya yaa.. 

"I apologize for all mistakes that I've ever done because I'm just a ordinary human"
Taqabballah minna wa minkum siyamana wa siyamakum

HAPPY IEDUL FITRI 1431H


11 Agustus, 2010

Baca Al-Quran saat HAID?? hmmm....

Alhamdulillah,, hari ini adalah hari pertama Ramadhan. Saya sangat bersyukur karena masih bisa bertemu dengan bulan Ramadhan tahun ini. Namun ada sedikit kekecewaan yang saya rasakan yaitu saya tidak dapat mengikuti puasa pertama. Tadi malam pun saya tidak dapat melaksanakan salat tarawih. Yaa,, tiba-tiba saja tamu tak diundang pun mendatangi saya pada hari senin malam. Saya tidak bisa menolak karena ini adalah kodrat saya sebagai seorang perempuan.

Dalam kondisi seperti ini saya tidak boleh melaksanakan sholat maupun menjalankan ibadah puasa. Dari tadi saya berfikir kalo kayak gini berarti saya akan kehilangan bulan Ramadhan sekitar seminggu lamanya. Wah,, ga boleh nih.. Tapi saya bingung, apa yang dapat saya lakukan agar tetap memperoleh pahala. Lalu saya menemukan cara yaitu dengan membaca Al-Quran. Namun selama ini saya belum memahami betul bagaimana hukum membaca Al-Quran bagi wanita yang sedang haid. Yang saya tau dari guru ngaji saya yaitu tidak boleh memegang Al-Quran selama haid. Al-Quran yang dimaksud disini yaitu Al-Quran yang tidak ada terjemahannya. Kalo yang ada terjemahannya boleh-boleh aja. Kalo soal boleh tidaknya membaca Al-Quran, saya masih bingung karena saya belum menemukan suatu hadist atau ayat Al-Quran tentang boleh tidaknya wanita haid membaca Al-Quran. Jadi ya selama ini kalo lagi haid saya tetap membaca Al-Quran (terjemahan). Lagi pula kalo di pikir secara logika, kalo wanita yang sedang haid tidak diperbolehkan membaca Al-Quran, berarti jiwanya akan mengalami kekeringan selama masa haid karena tidak diisi oleh firman-firman Allah yang menyejukkan qalbu.
Hmm,,rasa penasaran saya semakin besar. Saya memutuskan untuk browsing dan mencari tau lebih banyak lagi. Dan akhirnya saya menemukan penjelasan yang memuaskan di sebuah website yang beralamatkan www.muslimah.or.idBerikut pemaparan yang saya peroleh disana:

Sebagian ulama berpendapat bahwa wanita yang haid dilarang untuk membaca Al Qur’an (dengan hafalannya) dengan dalil:

لاَ تَقرَأِ الْحَا ءضُ َوَلاََ الْجُنُبُ شَيْئًا مِنَ الْقُرْانِ

“Orang junub dan wanita haid tidak boleh membaca sedikitpun dari Al Qur’an.” (Diriwayatkan oleh Imam Tirmidzi I/236; Al Baihaqi I/89 dari Isma’il bin ‘Ayyasi dari Musa bin ‘Uqbah dari Nafi’ dari Ibnu ‘Umar)

Al Baihaqi berkata, “Pada hadits ini perlu diperiksa lagi. Muhammad bin Ismail al Bukhari menurut keterangan yang sampai kepadaku berkata, ‘Sesungguhnya yang meriwayatkan hadits ini adalah Isma’il bin Ayyasi dari Musa bin ‘Uqbah dan aku tidak tahu hadits lain yang diriwayatkan, sedangkan Isma’il adalah munkar haditsnya (apabila) gurunya berasal dari Hijaz dan ‘Iraq’.”

Al ‘Uqaili berkata, “Abdullah bin Ahmad berkata, ‘Ayahku (Imam Ahmad) berkata, ‘Ini hadits bathil. Aku mengingkari hadits ini karena adanya Ismail bin ‘Ayyasi’ yaitu kesalahannya disebabkan oleh Isma’il bin ‘Ayyasi’.”

Syaikh Al Albani berkata, “Hadits ini diriwayatkan dari penduduk Hijaz maka hadits ini dhoif.” (Diringkas dari Larangan-larangan Seputar Wanita Haid dari Irwa’ul Gholil I/206-210)

Kesimpulan dari komentar para imam ahli hadits mengenai hadits di atas adalah sanad hadits tersebut lemah sehingga tidak dapat digunakan sebagai dalil untuk melarang wanita haid membaca Al Qur’an.

Hadits dari ‘Aisyah radhiyallahu’anha beliau berkata, “Aku datang ke Mekkah sedangkan aku sedang haidh. Aku tidak melakukan thowaf di Baitullah dan (sa’i) antara Shofa dan Marwah. Saya laporkan keadaanku itu kepada Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam, maka beliau bersabda, ‘Lakukanlah apa yang biasa dilakukan oleh haji selain thowaf di Baitullah hingga engkau suci’.” (Hadits riwayat Imam Bukhori no. 1650)

Seorang yang melakukan haji diperbolehkan untuk berdzikir dan membaca Al Qur’an. Maka, kedua hal tersebut juga diperbolehkan bagi seorang wanita yang haid karena yang terlarang dilakukan oleh wanita tersebut -berdasar hadits di atas- hanyalah thowaf di Baitullah. (Jami’ Ahkamin Nisa’ I/183)

Kesimpulan:

Wanita yang sedang haid diperbolehkan untuk berdzikir dan membaca Al Qur’an karena tidak ada dalil yang jelas dan shohih dari Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam yang melarang hal tersebut. Wallahu Ta’ala a’lam.


Nah gimana sobat blogger? Ternyata membaca Al-Quran saat haid itu diperbolehkan. Tapi kalo sobat masih ngeraguin hal itu dan beranggapan tetep gak boleh. Yaa itu sih terserah anda. Semuanya dikembalikan lagi pada diri masing-masing mau percaya yang mana. Okeh..okeh?! ^_^
:
Sumber: http://muslimah.or.id/fikih/hukum-seputar-darah-wanita-haid.html

07 Agustus, 2010

My Favorite Place

Kali ini saya ingin berbagi kebahagiaan kepada anda. Setelah beberapa waktu saya sempat terbelenggu oleh kesedihan yang gak jelas. Ah sudahlah, saya tak mau membahas itu. Semua sudah berlalu dan saya merasa lebih baik setelah saya pergi ke tempat favorit saya. Yupz,, pantai adalah tempat favorit saya. Sudah hampir setahun semenjak kelulusan saya dari SMA, saya ingin sekali pergi ke pantai dan menikmati indahnya suasana pantai. Tapi baru hari rabu kemarin, tepatnya tanggal 4 Agustus 2010, saya dan 4 orang teman sekelas saya meluncur ke pantai. Yaaah,, walaupun cuma pantai Ancol, tapi keindahan pantai dan angin sepoi-sepoinya telah mengobati kerinduan saya selama ini. Selain itu, kepenatan dan segala kesedihan saya langsung hilang. Saya merasa lebih lega dan pikiran pun jadi lebih enteng. Pokoknya benar-benar menyenangkan deh... hhehe,, Saya sempat mengambil beberapa foto.


Gimana? Keren-keren kan gambarnya..?? Sepertinya saya berbakat nih buat jadi photographer. (ngarep) hhhehe.. Coba deh kalian amati "view" nya itu kereeeeennnnn banget. Saya ga pernah ngerasa bosan untuk melihat keindahan pantai. Walaupun orang-orang sering bilang "yaelah cuma ancol doank. bosen!"
Tapi saya ga ngerasain kebosenan itu tuh.. ^_*

Yang jelas,, hari itu saya merasa sangat bahagia. Semenjak saat itu, saya akan berusaha melupakan hal-hal pahit yang telah terjadi. Saya tak ingin berbicara tentang cinta atau apalah itu yang hanya menguras waktu, pikiran, dan air mata. Saya hanya ingin membahagiakan orang-orang yang mencintai saya dan menaruh harapan besar pada saya. Saya tak ingin membuat mereka kecewa. Semoga saja Allah masih memberikan saya kesempatan sebelum waktu itu tiba. Amin.. ^_^

21 Mei, 2010

Teringat Tugas Seni (Bikin Patung)

Sewaktu gw di SMA, tepatnya kelas 2 SMA, guru seni rupa gw ngasih tugas bikin patung perkelompok. Gw sekelompok sama Fricil, Maya, Nenek, Risma, Indri, dan Eva. Kami berencana untuk bikin patung mobil. Terus kami coba tuk membuat design mobinya. Nih dia designnya.

Kita mulai deh beli bahannya. Mulai dari ram kawat, pasir, semen, batu bata, dll. Terus ada yang bawa sendok semen, ember buat ngaduk semen, waterpass, tang, pokoknya alat bangunan gitu dah. Ini bener-bener pertama kalinya kita bikin kayak beginian. Wuaahhh,, pengalaman yang seru nih..
Mulanya sih ga tau ukuran perbandingan antara semen dan pasir saat bikin adukan. Setelah nanya-nanya, ternyata perbandingannya itu tergantung pada hasil yang diinginkan. Kalo hasilnya pengen lebih kuat, maka yang dipake 3:1, 3 sendok pasir dan 1 sendok semen. Bahkan kalo bisa 2:1, 2 sendok pasir dan 1 sendok semen. Tapi ada juga yang pake 4:1, 4 sendok pasir dan 1 sendok semen. Intinya tergantung kebutuhan.
Well, kita liat lagi yuuk foto-fotonya.
Ini lagi bikin kerangka patung.
Nah kalo yang ini lagi bikin bawahnya yang buat menyangga mobil itu biar lebih tinggi.



Setelah penyangganya udah jadi, mobil kita letakkan diatasnya. Terus kita mulai pasang rodanya.
Mobilnya kita isi pake potongan-potongan genting, plastik dan kertas yang udah ga dipake.
setelah itu kita menutupnya dengan adonan semen dan pasir.
Kalo yang ini lagi motong bambu buat bikin kayak yang di design itu tuh..
Berhubung nyoba masang bambunya tapi ga bisa-bisa, yawda deh ga dipakein bambu jadinya.
Nyoba ngegambar lampunya nih. Trus di cat juga deh.
Inilah dia mobil kami...
Karena waktu yang udah mepet, kita ga bisa menyelesaikan patung ampe bener-bener selesai. Alhasil tuh patung ga sesuai sama sketsanya deh. Tapi gapapa. Yang jelas, tugas ini memberikan kita banyak pengalaman. Dan juga telah menghabiskan biaya yang yaah lumayan juga. :)
Patung ini juga kuat lho buat duduk. Karena letaknya yang strategis dideket kantin, kadang-kadang didudukin deh sama anak-anak ibu kantin. Tapi didudukin sama gw juga kuat koq. Hhehe,,